PENERAPAN PENDEKATAN SAINTIFIK UNTUK MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN BAHASA ANAK KELOMPOK B DI TK RATNA KUMARA SARI KELURAHAN TONJA KECAMATAN DENPASAR UTARA KOTA DENPASAR

ANAK AGUNG RATIH, - (2021) PENERAPAN PENDEKATAN SAINTIFIK UNTUK MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN BAHASA ANAK KELOMPOK B DI TK RATNA KUMARA SARI KELURAHAN TONJA KECAMATAN DENPASAR UTARA KOTA DENPASAR. Other thesis, Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
171104112_ANAK AGUNG RATIH.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK

Penerapan Pendekatan Saintifik
Untuk Mengembangkan Kemampuan Bahasa
Anak Kelompok B di TK Ratna Kumara Sari
Kelurahan Tonja Kecamatan Denpasar Utara

Kota Denpasar
ANAK AGUNG RATIH

Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
Jurusan Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa

Denpasar

E-mail: ratihgek51@gmail.com

Kegiatan pembelajaran yang dilakukan di sekolah tentunya seorang guru
menggunakan model-model pembelajaran yang menarik bagi anak agar tujuan
dari pembelajaran dapat tercapai. Salah satu model pendekatan pembelajaran yang
digunakan adalah model pendekatan saintifik. Pendekatan saintifik dapat
membantu pengembangan bahasa yang dimiliki karena melalui pendekatan ini
anak mampu memahami, mengenal berbagai materi menggunakan pendekatan
ilmiah serta memahami pula bahwa informasi bisa berasal dari manapun dan
kapanpun.
Adapun masalah yang akan dibahas antara lain Bagaimanakah bentuk
penerapan, kendala-kendala yang dihadapi dan upaya-upaya yang dilakukan untuk
mengatasi kendala dalam pendekatan saintifik guna pengembangan bahasa anak
kelompok B di TK Ratna Kumara Sari Kelurahan Tonja Kecamatan Denpasar
Utara Kota Denpasar. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa Bentuk
penerapan, kendala-kendala yang dihadapi dan upaya-upaya yang dilakukan untuk
mengatasi kendala dalam pendekatan saintifik guna pengembangan bahasa anak
kelompok B di TK Ratna Kumara Sari Kelurahan Tonja Kecamatan Denpasar
Utara Kota Denpasar. Teori yang digunakan untuk menganalisis masalah adalah:
teori Kontruktivisme, Subjek penelitian ini adalah kepala PAUD, guru wali kelas
kelompok B, perwakilan orang tua dan anak-anak dengan usia 5-6 tahun, Metode
pengumpulan data adalah observasi non partisipan, wawancara tidak terstruktur
dan kepustakaan. Data yang telah terkumpul dianalisis dengan metode analisis
deskriptif kualitatif dengan langkah-langkah reduksi, penyajian data dan
penarikan simpulan.
Hasil penelitian menunjukkan (1) Penerapan pendekatan saintifik di TK
Ratna Kumara Sari melalui kegiatan pembelajaran dengan mengembangkan
kemampuan bahasa, dapat membantu anak dalam menguasai suku kata dan
melatih keberanian anak dalam berkomunikasi (2) Kendala yang dihadapi dalam
penerapan pendekatan saintifik disebabkan karena faktor dari diri anak sendiri maupun dari lingkungan sekitar (3) Upaya yang dilakukan untuk mengatasi
kendala yang dihadapi yaitu baik guru maupun orang tua harus memiliki
kerjasama yang bersinergi dalam memberikan motivasi dan menjadi fasilitator
terhadap perkembangan kemampuan bahasa anak

Kata Kunci: Pendekatan Saintifik, Penembangan Bahasa, Anak Kelompok B

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
P Language and Literature > PZ Children's literature
Divisions: Fakultas Dharma Acarya > S1 - Pendidikan Anak Usia Dini Hindu
Depositing User: Unnamed user with username isma
Date Deposited: 24 Jun 2024 02:19
Last Modified: 24 Jun 2024 02:19
URI: http://repository.uhnsugriwa.ac.id/id/eprint/192

Actions (login required)

View Item
View Item