IMPLEMENTASI PENDEKATAN SAINTIFIK DALAM MENINGKATKAN PENGENALAN TANAMAN PADA ANAK - ANAK KELOMPOK A DI TK YUDISTIRA KUMARA II SEMBUNG KECAMATAN MENGWI KABUPATEN BADUNG

NI MADE DWI PURWAYANTI, - (2021) IMPLEMENTASI PENDEKATAN SAINTIFIK DALAM MENINGKATKAN PENGENALAN TANAMAN PADA ANAK - ANAK KELOMPOK A DI TK YUDISTIRA KUMARA II SEMBUNG KECAMATAN MENGWI KABUPATEN BADUNG. Other thesis, Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
161104114_Ni Made Dwi Purwayanti.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK

IMPLEMENTASI PENDEKATAN SAINTIFIK
DALAM MENINGKATKAN PENGENALAN TANAMAN

PADA ANAK - ANAK KELOMPOK A
DI TK YUDISTIRA KUMARA II SEMBUNG
KECAMATAN MENGWI KABUPATEN BADUNG

Ni Made Dwi Purwayanti

Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
Jurusan Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar

Email : dwipurwayanti07@gamil.com

Implemetasi pendekatan saintifik dimaksudkan untuk memberikan
pemahaman kepada peserta didik dalam mengenal, memahami berbagai materi
menggunakan pendekatan ilmiah, bahwa informasi bisa berasal darimana saja,
tidak bergantung pada informasi searah dari guru. Pembelajaran saintifik
mengajarkan anak menemukan pengetahuan baru, memecahkan masalah, berfikir
kritis dan menciptakan kreativitas sehingga membantu mereka memahami
lingkungan khususnya tanaman, mengumpulkan dan mengolah informasi sebagai
kunci dasar anak berfikir luas. Oleh karena itu kondisi belajar yang diharapakan
diarahkan untuk mendorong peserta didik dalam mencari tau dari berbagai sumber
melalui observasi, dan bukan hanya diberitahu.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah implementasi
pendekatan saintifik dapat meningkatkan kemampuan pengenalan tanaman pada
anak – anak kelompok A di TK Yudistira Kumara II Sembung. Teori yang
digunakan untuk menganalisis masalah yaitu teori kognitivisme dari Piaget.
Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan metode observasi,
wawancara dan dokumentasi dari pelaksanaan siklus, metode pengumpulan data
observasi dilakukan dengan menggunakan format observasi yang meliputi tiga
indikator diantaranya, indikator I : menyebutkan macam – macam tanaman,
indikator II : menghitung dan mengelompokan macam - macam tanaman sesuai
jenisnya indikator III : membedakan bagian, jenis dan bentuk tanaman dan
menyebutkan warna tanaman. Hasil observasi yang didapat dari hasil belajar pada
setiap siklus dianalisis secara kuantitatif dengan statistik deskritif menggunakan
teknik persentase.
Subjek penelitian ini adalah anak – anak kelompok A TK Yudistira
Kumara II Sembung. Hasil penelitian menunjukan Persentase pada observasi awal
adalah 72,2% siswa belum mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal dan 5 siswa
atau 27,8% siswa yang sudah mencapai nilai rata – rata kriteria ketuntasan
minimal. Pada Siklus I, 6 siswa atau 33,3% belum mencapai Kriteria Ketuntasan

Minimal. Sedangkan 12 siswa atau 66,7% siswa yang sudah mencapai nilai rata –
rata ketuntasan, artinya terjadi peningkatan sebesar 38,9%. Pada Siklus II
peningkatan mencapai data yang didapat peneliti adalah ketuntasan mencapai
83,3%, itu berati terjadi peningkatan sebesar 16,6% dari 66,7% pada Siklus I
menjadi 83,3% pada Siklus II. Hasil penelitian implementasi pendekatan saintifik
dalam meningkatkan pengenalan tanaman dapat terselesaikan pada Siklus II dan
penelitian telah dinyatkan berhasil.
Kata Kunci : Pendekatan Saintifik, Tanaman

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Fakultas Dharma Acarya > S1 - Pendidikan Anak Usia Dini Hindu
Depositing User: Unnamed user with username isma
Date Deposited: 24 Jun 2024 02:20
Last Modified: 24 Jun 2024 02:20
URI: http://repository.uhnsugriwa.ac.id/id/eprint/210

Actions (login required)

View Item
View Item