IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA HINDU DAN BUDI PEKERTI DENGAN PENDEKATAN DARING PESERTA DIDIK KELAS VII DI SMP NEGERI 10 DENPASAR

NI PUTU AYU LISA OKTARINA, - (2021) IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA HINDU DAN BUDI PEKERTI DENGAN PENDEKATAN DARING PESERTA DIDIK KELAS VII DI SMP NEGERI 10 DENPASAR. Other thesis, Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
171101158_Ni Putu Ayu Lisa Oktarina.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Abstrak
Pendidikan merupakan salah satu sektor penting dalam kehidupan dan
sebagai suatu kebutuhan setiap individu. Adanya wabah covid-19 yang
memberikan dampak segala bidang termasuk bidang pendidikan, pelaksanaan
pendidikan Agama Hindu di SMP Negeri 10 Denpasar yang sudah menerapkan
pembelajaran dengan pendekatan daring.
Adapun masalah yang dibahas yaitu (1) Bagaimanakah implementasi
pembelajaran pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti dengan pendekatan
daring peserta didik kelas VII di SMP Negeri 10 Denpasar? (2) Kendala-kendala
apa sajakah yang muncul dalam implementasi pembelajaran pendidikan Agama
Hindu dan Budi Pekerti dengan pendekatan daring peserta didik kelas VII di SMP
Negeri 10 Denpasar? (3) Upaya-upaya apa yang digunakan dalam implementasi
pembelajaran pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti dengan pendekatan
daring peserta didik kelas VII di SMP Negeri 10 Denpasar?. Penelitian ini bertujun
untuk mengetahui (1) implementasi pembelajaran pendidikan Agama Hindu dan
Budi Pekerti dengan pendekatan daring peserta didik kelas VII di SMP Negeri 10
Denpasar (2) kendala yang dihadapi dalam implementasi pembelajaran pendidikan
Agama Hindu dan Budi Pekerti dengan pendekatan daring peserta didik kelas VII
di SMP Negeri 10 Denpasar (3) upaya yang digunakan dalam implementasi
pembelajaran pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti dengan pendekatan
daring peserta didik kelas VII di SMP Negeri 10 Denpasar.
Teori yang digunakan untuk menganalisis masalah adalah teori
konstruktivistik dari Anggriamurti, teori behaviorisme dari Thorndike dan teori
pembelajaran dari Suparno. Subjek penelitian ini yaitu guru Agama Hindu dan
siswa kelas VII, metode pengumpulan data adalah observasi, wawancara,
kepustakaan, dan dokumentasi. Data yang telah terkumpul dianalisis dengan
metode analisis deskriptif kualitatif dengan reduksi, penyajian data, dan penarikan
simpulan. Hasil penelitian menunjukkan (1) implementasi pembelajaran
pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti dengan pendekatan daring meliputi :
persiapan dan pelaksanaan pembelajaran (2) kendala dalam implementasi
pembelajaran pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti dengan pendekatan
daring meliputi : internet tidak lancar, disiplin siswa, dan kuota terbatas (3) upaya
dalam implementasi pembelajaran pendidikan Agama Hindu dengan pendektan
daring meliputi : penentuan jam pelajaran, kunjungan guru bk, pemberian kuota.
Kata Kunci : Implementasi, Pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti, Pendekatan Daring

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Dharma Acarya > S1 - Pendidikan Agama Hindu
Depositing User: Tude
Date Deposited: 27 Aug 2024 02:26
Last Modified: 27 Aug 2024 02:26
URI: http://repository.uhnsugriwa.ac.id/id/eprint/335

Actions (login required)

View Item
View Item