TRADISI SIAT API DI DESA PAKRAMAN DUDA KECAMATAN SELAT KABUPATEN KARANGASEM (Perspektif Pendidikan Agama Hindu)

EKO ADI SAPUTRA, - (2021) TRADISI SIAT API DI DESA PAKRAMAN DUDA KECAMATAN SELAT KABUPATEN KARANGASEM (Perspektif Pendidikan Agama Hindu). Other thesis, Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
171101197_Eko Adi Saputra.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Abstrak
Desa Pakraman Duda memiliki tradisi yang sangat menarik yaitu sejenis
permainan api dengan menggunakan alat berupa daun kelapa kering/danyuh yang
dibakar. Tradisi ini dilaksanakan satu tahun sekali pada Tilem Sasih Kawolu Nemu
Kajeng Kliwon dengan tujuan untuk melebur dan memusnahkan sifat-sifat butha
kala yang ada pada diri manusia.
Adapun masalah yang akan dibahas antara lain: (1) proses pelaksanaan
Tradisi Siat Api di desa Pekraman Duda, Kecamatan Selat, Kabupaten
Karangasem, (2) fungsi dilaksanakan Tradisi Siat Api di Desa Pakraman Desa
Duda, Kecamatan Selat, Kabupaten Karangasem (3) nilai Pendidikan Agama
Hindu apa saja yang terkandung dalam Tradisi Siat Api Didesa Pekraman Duda,
Kecamatan Selat, Kabupaten Karangasem Tujuan penelitian ini untuk
mengetahui. (1) Untuk mengetahui proses pelaksanaan Tradisi Siat Api Di Desa
Perkaman Duda, Kecamatan Selat, Kabupaten Karangasem. (2) Untuk
mengetahui fungsi pelaksanaan Tradisi Siat Api di Desa Pekraman Duda,
Kecamatan Selat, Kabupaten Karangasem (3) Untuk mengetahui nilai persepektif
pendidikan agama hindu yang terkandung dalam Tradisi Siat Api Di Desa
Pekraman, Kecamatan Selat, Kabupaten Karangasem.
Dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan Teori
yang digunakan untuk menganalisis masalah adalah teori religi, dari teori ini
digunakan untuk membedah permasalahan pertama yaitu membedah bagaimana
proses pelaksanaan Tradisi Siat Api Di Desa Pakraman Duda, teori fungsi, dari
teori fungsi dapat digunakan untuk membedah masalah ke dua yaitu mengapa
dilaksanakannya tradisi Siat api di desa Pakraman Duda, teori nilai gunakan
untuk mengetahui nilai-nilai yang terkandung pada setiap proses pelaksanaan
tradisi siat api di Desa Pakraman Duda, Kecamatan Selat, Kabupaten Karangasem
yang diyakini memiliki manfaat bagi masyarakat. Subjek penelitian ini adalah
masyarakat yang terlibat, metode pengumpulan data adalah observasi, wawancara,
dan studi kepustakaan. Data yang telah dikumpulkan kemudian dianalisis dengan
metode analisis deskriptif dengan langkah-langkah reduksi, penyajian data, dan
menarik kesimpulan
Hasil penelitian ini akan menunjukkan (1) pelaksanaan tradisi siat api diawali
dengan persiapan, metektek prus, di pura dan dirumah masing masing, kemudian
para peserta menuju ke arena tradisi siat api lengkap dengan senjatanya yang
berupa prakpak/danyuh. (2) fungsi yang bertujuan untuk memohon kepada Ide
Sanghyang Widhi Wasa (tuhan yang maha esa) agar beliau memberikan kekuatan
lahir batin, menetralisir kekuatan yang bersifat negatif, dan untuk melebur dan
memusnahkan sifat-sifat Butha Kala yang pada diri manusia, api pada prakpak
atau danyuh merupakan simbol pemusnah dari sifat buruk seperti kemarahan, iri
hati, dengki, dan ketamakan manusia. (3) pendidikan agama Hindu yang
terkandung dalam tradisi siat api di desa pakraman duda, yaitu nilai pendidikan
tattwa, nilai pendidikan sosial, dan nilai pendidikan upakara/upacara.
Kata Kunci: Tradisi Siat Api, Desa Pakraman, Pendidikan Agama Hindu

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Dharma Acarya > S1 - Pendidikan Agama Hindu
Depositing User: Tude
Date Deposited: 03 Sep 2024 06:59
Last Modified: 03 Sep 2024 06:59
URI: http://repository.uhnsugriwa.ac.id/id/eprint/358

Actions (login required)

View Item
View Item