EKSISTENSI TRADISI NEDEH DALAM UPACARA NGUSABA NINI DI DESA ADAT KEKERAN, KECAMATAN MENGWI, KABUPATEN BADUNG

I GEDE BAYU ADHI GUNAWAN, - (2020) EKSISTENSI TRADISI NEDEH DALAM UPACARA NGUSABA NINI DI DESA ADAT KEKERAN, KECAMATAN MENGWI, KABUPATEN BADUNG. Other thesis, Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar.

[thumbnail of SKRIPSI] Text (SKRIPSI)
151561004_I Gede Bayu Adhi Gunawan.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Tradisi Nedeh yang dilaksanakan di Desa Adat Kekeran, Kec. Mengwi,
Kab. Badung, dimana tradisi Nedeh (Nedehin/ngulahin) yang berarti secara
niskala diyakini untuk mengusir hama atau wabah penyakit agar kembali ke
asalnya, konon pada zaman dahulu seluruh persawahan yang ada di Munduk Desa
Adat Kekeran, Kec. Mengwi, Kabupaten Badung terserang wabah penyakit yang
menyebabkan seluruh tanaman padi mati atau gagal panen dan keesokan harinya
ada salah satu warga mendapatkan pawisik agar melaksanakan upacara Nedeh
tersebut yang dilaksanakan oleh seluruh krama / warga yang ada di Desa Adat
Kekeran, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung di seluruh Area Pesawahan dan
pertanian. Berdasarkan latar belakang penelitian, maka dapat dirumuskan tiga
permasalahan pokok yakni : 1) Eksistensi tradisi Nedeh dalam upacara ngusaba
Nini di Desa Adat Kekeran, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung? 2)
Bagaimana Prosesi pelaksanaan tradisi Nedeh dalam upacara Ngusaba Nini di
Desa Adat Kekeran, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung? 3) Dampak tradisi
Nedeh dalam upacara ngusaba Nini terhadap kehidupan masyarakat di Desa Adat
Kekeran, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung?. Metode penelitian yang
diterapkan untuk menganalisis setiap permasalahan meliputi : jenis dan
pendekatan penelitian mempergunakan metode kualitatif. Lokasi penelitian
bertempat di Desa Adat Kekeran, Kecamatan Mengwi Kabupaten Badung.
Instrumen penelitian mempergunakan telepon seluler. Teknik pengumpulan data
yang dipergunakan seperti : observasi, wawancara, studi kepustakaan. Teknik
analisis data dilakukan dengan beberapa tahapan seperti : reduksi, penyajian data,
dan penarikan kesimpulan. Teknik penyajian hasil penelitian dilakukan dengan
metode deskriptif.
Hasil dari penelitian adalah : 1) Eksistensi tradisi Nedeh dalam upacara
ngusaba Nini di Desa Adat Kekeran, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. 2)
Prosesi pelaksanaan tradisi Nedeh dalam upacara Ngusaba Nini di Desa Adat
Kekeran, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. 3) Dampak tradisi Nedeh
dalam upacara ngusaba Nini terhadap kehidupan masyarakat di Desa Adat
Kekeran, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Dharma Duta > S1 - Penerangan Agama Hindu
Depositing User: Tude
Date Deposited: 06 Mar 2025 02:10
Last Modified: 06 Mar 2025 02:10
URI: http://repository.uhnsugriwa.ac.id/id/eprint/381

Actions (login required)

View Item
View Item