PENERAPAN METODE KONTEKSTUAL BERMEDIA GAMBAR DALAM PELAJARAN IPA KELAS II DI SD NEGERI 2 LEBIH KABUPATEN GIANYAR

NI KETUT SUARTINI, - (2021) PENERAPAN METODE KONTEKSTUAL BERMEDIA GAMBAR DALAM PELAJARAN IPA KELAS II DI SD NEGERI 2 LEBIH KABUPATEN GIANYAR. Other thesis, Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar.

[thumbnail of SKRIPSI] Text (SKRIPSI)
161103140_Ni Ketut Suartini.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (11MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar IPA dan keaktifan
siswa kelas II SD Negeri 2 Lebih. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk
meningkatkan hasil belajar IPA dan keatifan siswa dengan menerapkan metode
kontekstual bermedia gambar. Desain penelitian ini adalah penelitian tindakan
kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Subjek penelitian adalah siswa kelas II
SD Negeri 2 Lebih Tahun Pelajaran 2019/2020, yang terdiri atas 10 orang siswa
laki-laki dan 10 orang siswa perempuan.Data penelitian tentang keaktifan siswa
dikumpulkan dengan lembar observasi dan hasil belajar siswa dikumpulkan
dengan tes. Data dianalisis dengan menggunakan metode analisis deskriptif
kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata hasil tes hasil belajar IPA
siswa pada siklus I sebesar 71,20 meningkat menjadi 80,60 pada siklus II.
Sedangkan hasil observasi keaktifan siswa pada siklus I sebesar 80% meningkat
menjadi 100% pada siklus II. Simpulan dari penelitian ini adalah adalah
penerapan metode kontekstual bermedia gambar dapat meningkatkan hasil belajar
IPA dan keaktifan siswa kelas II SD Negeri 2 Lebih. Terkait dengan hasil
penelitian ini, disarankan agar guru menerapkan metode kontekstual bermedia
gambar untuk meningkatkan hasil belajar IPA dan keaktifan siswa.
Kata Kunci : Hasil Belajar, Keaktifan, Media Gambar, Metode Kontekstual

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Dharma Acarya > S1 - Pendidikan Guru Sekolah Dasar Hindu
Depositing User: Tude
Date Deposited: 21 Mar 2025 07:14
Last Modified: 21 Mar 2025 07:14
URI: http://repository.uhnsugriwa.ac.id/id/eprint/446

Actions (login required)

View Item
View Item