STRATEGI PEMBELAJARAN AKTIF DALAM PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN PADA MATA PELAJARAN IPA SISWA KELAS IV DI SD INSAN PRESTASI SCHOOL

NI AYU MADE ADNYASWARI DEWI, - (2021) STRATEGI PEMBELAJARAN AKTIF DALAM PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN PADA MATA PELAJARAN IPA SISWA KELAS IV DI SD INSAN PRESTASI SCHOOL. Other thesis, Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar.

[thumbnail of SKRIPSI] Text (SKRIPSI)
161103141_Ni Ayu Made Adnyaswari Dewi.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah permasalahan umum yang sering terjadi
pada proses pembelajaran yaitu kurangnya keaktifan siswa dalam belajar,
keterbatasan alokasi waktu, dan kurang sesuainya strategi pembelajaran yang
diterapkan oleh guru. Guru perlu memiliki ketrampilan dalam penguasaan strategi
pembelajaran yang dapat mengaktifkan siswa. Akan tetapi, yang sering terjadi
strategi pembelajaran aktif yang diterapkan menjadi tidak efektif karena tidak
sesuai dengan kondisi siswa dan materi pelajaran. Keefektifan strategi
pembelajaran dapat dilihat dari ketercapaian prinsip-prinsip dasar dari strategi
pembelajaran tersebut. Ada beberapa strategi pembelajaran aktif yang telah
diterapkan dalam pembelajaran IPA di SD Insan Prestasi School.
Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana strategi pembelajaran
aktif, apa saja kendala dalam penggunaan strategi pembelajaran aktif dalam
peningkatan kualiats belajarsiswa dan apa saja upaya-upaya dalam mengatasi
kendala dalam penggunaan strategi pembelajaran aktif dalam peningkatan kualitas
belajar siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan observasi,
wawancara mendalam, dokumentasi dan kuesioner sebagai pendukung. Analisis
data dilakukan dengan memberikan makna terhadap data yang berhasil
dikumpulkan, dan dari makna itulah ditarik kesimpulan, tugas belajar dan resitasi.
Secara umum, penerapan strategi pembelajaran tersebut tergolong sudah cukup
baik. Akan tetapi, masih perlu perbaikan, terutama pada pembuatan RPP dan
penyesuaian langkah-langkah strategi pembelajaran tersebut.
Strategi pembelajaran aktif yang diterapkan terkesan konvensional, namun
jika diterapkan dengan baik dan didukung oleh sumber daya yang ada akan efektif
untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. faktor-faktor yang menghambat
penerapan strategi pembelajaran aktif antara lain adalah guru kurang menguasai
teknologi, terbatasnya alokasi waktu, dan kurangnya minat belajar siswa.
Kata Kunci : Strategi Pembelajaran Aktif, Kualitas Belajar

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Dharma Acarya > S1 - Pendidikan Guru Sekolah Dasar Hindu
Depositing User: Tude
Date Deposited: 21 Mar 2025 07:18
Last Modified: 21 Mar 2025 07:18
URI: http://repository.uhnsugriwa.ac.id/id/eprint/447

Actions (login required)

View Item
View Item