Ni Ketut Ayu Diah Sri Nadi, - (2022) PENGARUH KOMUNIKASI INTERPERSONAL KEPALA SEKOLAH TERHADAP MOTIVASI KERJA GURU DI SMPN 13 DENPASAR. Other thesis, Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar.
1813061005_NI KETUT AYU DIAH SRINADI.pdf - Published Version
Download (7MB)
Abstract
ABSTRAK
Komunikasi diharapkan dapat mengurangi dampak buruk yang timbul pada kelompok yang berkaitan dengan kejenuhan dalam pekerjaan. Dalam penelitian ini komunikasi interpersonal dianggap penting dalam memberikan kontribusi untuk menyampaikan motivasi kerja. Motivasi kerja merupakan hal yang menyalurkan semangat serta memberi dukungan atau dorongan terhadap pekerjaan agar bekerja dengan giat dan tekun dalam mencapai hasil kerja tujuan yang optimal. Pentingnya motivasi kerja dalam penelitian ini untuk memberikan dorongan dalam bekerja agar menyelesaikan tugas serta tanggung jawab serta mencegah terjadinya penurunan motivasi kerja yang berdampak pada buruknya hasil kerja. Melihat pentingnya komunikasi interpersonal untuk meningkatkan motivasi kerja guru, dapat dirumuskan beberapa permasalahan antara lain : (1) Proses identifikasi komunikasi interpersonal kepala sekolah terhadap guru di SMPN 13 Denpasar, (2) efektivitas komunikasi interpersonal kepala sekolah di SMPN 13 Denpasar, (3) pengaruh komunikasi interpersonal kepala sekolah terhadap motivasi kerja guru di SMPN 13 Denpasar. Berdasarkan rumusan masalah tersebut, adapun teori yang digunakan untuk membedah rumusan masalah di atas, adalah : (1) Teori Fundamental Interpersonal Relationship Orientation dan (2) Teori Efektivitas Komunikasi Interpersonal. Jenis penelitian yang digunakan adalah mixed method model sequential exploratory, dengan penentuan informan menggunakan metode total sampling 38 sampel. Pengumpulan data menggunakan metode wawancara dengan pedoman dibantu dengan alat penelitian handphone, dan dokumentasi. Analisis data yang dilakukan dalam penelitian ini menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, dan uji hipotesis. Temuan hasil dari penelitian ini dalam proses identifikasi komunikasi interpersonal kepala sekolah terhadap guru di SMPN 13 Denpasar menggunakan Teori Fundamental Interpersonal Relationship Orientation yaitu berkomunikasi, tugas khusus, pembagian tugas kerja, penyaluran informasi, keterlibatan dalam aktivitas partisipasi kelompok, pengambilan keputusan, menerima gagasan pendapat saran maupun kritik, meningkatkan hubungan kerja baik dengan guru, menciptakan kekompakan kerja, memberlakukan aturan atau prosedur berjalan dengan baik. Untuk efektivitas komunikasi interpersonal kepala sekolah menerapkan sistem teori efektivitas yaitu sikap keterbukaan, empati, sikap mendukung dan kesetaraan sehingga komunikasi interpersonal yang dijalin kepala sekolah dengan guru demi menyelesaikan konflik selama ini sudah baik dalam menumbuhkan sebuah hubungan yang harmonis di suatu organisasi tentunya membutuhkan jalinan komunikasi yang baik, dan dalam menciptakan komunikasi yang efektif seseorang harus mampu bertindak terbuka, memiliki empati, memberikan dukungan, bersikap positif, menjunjung tinggi kesamaan, audible, dan humble.
Kata kunci : Komunikasi Interpersonal, Motivasi kerja.
| Item Type: | Thesis (Other) |
|---|---|
| Subjects: | H Social Sciences > HE Transportation and Communications |
| Divisions: | Fakultas Dharma Duta > S1 - Ilmu Komunikasi Hindu |
| Depositing User: | ulan |
| Date Deposited: | 21 Oct 2025 01:56 |
| Last Modified: | 21 Oct 2025 01:56 |
| URI: | http://repository.uhnsugriwa.ac.id/id/eprint/681 |

